MERENCANAKAN PERBAIKAN PTK

Assalamu 'alaikum wr. wb.
Baiklah, kita lanjutin lagi belajar tentang Penelitian Tindakan Kelas. Setelah kemarin-kemarin kita sudah membahas tentang Karakteristik PTK, Rencana dan Pelaksanaan PTK, Mengidentifikasi Masalah pada PTK dan Menganalisis dan Merumuskan Masalah pada PTK, sekarang kita akan belajar tentang Merencanakan Perbaikan dan Melaksanakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Setelah kita merumuskan dan menganalisis masalah, sebagai seorang guru, kita perlu membuat rencana tindakan atau biasa yang disebut Rencana Perbaikan. Langkah-langkah dalam menyusun Rencana Perbaikan antara lain :

MERENCANAKAN PERBAIKAN DAN MELAKSANAKAN PTK

1. Hipotesis tindakan adalah dugaan guru tentang cara yang terbaik untuk mengatasi permasalahan di kelasnya yang didasarkan pada kajian berbagai teori, hasil penelitian yang pernah dilakukan pada permasalahan yang serupa, diskusi dengan rekan sejawat dan hasil refleksi pengalaman sendiri. Dengan mempertimbangkan hasil kajian, guru dapat memilih altenatif tindakan yang dianggap paling baik dan layak.


Hipotesis tindakan altenatif tindakan yang dianggap paling baik dan layak di atas perlu dikaji kembali kelayakannya dikaitkan dengan kemungkinan pelaksanaannya. Hal ini terutama dikaitkan dengan hal-hal sebagai berikut :
  • Kemampuan dan komitmen guru sebagai aktor pelaksana karena Pelaksanaan PTK memang harus tumbuh dari keinginan guru itu sendiri.
  • Kemampuan serta kondisi fisik siswa dalam mengikuti pelaksanaan tindakan tersebut.
  • Ketersediaan sarana/fasilitas yang diperlukan, Apakah dapat diadakan oleh Guru, Sekolah atau oleh siswa.
  • Iklim belajar dan iklim kerja di sekolah, Apakah alternatif tindakan yang dipilih akan mendapat dukungan dari Kepala sekolah atau Rekan guru.

Dengan melakukan berbagai kajian tersebut diharapkan hipotesis tindakan yang kita pilih memang benar-benar yang paling baik dan layak. Setelah meyakini bahwa hipotesis tindakan atau rencana perbaikan yang akan kita gunakan itu sudah layak, kini kita perlu mempersiapkan diri untuk melaksanakan perbaikan yaitu dengan :

  • Membuat rencana perbaikan pembelajaran beserta skenario tindakan yang akan dilakukan.
  • Menyiapkan sarana/fasilitas pendukung yang diperlukan, misalnya alat peraga, meja atau sarana lainnya yang diperlukan.
  • Menyiapkan cara merekan dan menganalisis data yang berkaitan dengan proses hasil perbaikan, biasanya berupa gambar tabel dan diagram.
  • Memantapkan keyakinan diri dengan mensimulasikan pelaksanaan tindakan dengan cara bekerja sama dengan rekan sejawat atau kepala sekolah.


Setelah persiapan selesai, kini tiba saatnya guru melaksanakan tindakan dalam kelas sebenarnya. Agar pelaksanaan tersebut dapat berlangsung secara terarah, guru perlu memperhatikan beberapa prinsip yang oleh Hopkins (1993) disebut sebagai kriteria PTK yang dilakukan oleh guru, antara lain :
  • Pekerjaan utama guru adalah mengajar, oleh karena itu metodologi penelitian yang dilakukan tidak boleh mengganggu komitmen guru dalam mengajar, guru tidak boleh mengorbankan siswa demi penelitian yang akan dilaksanakan dan harus mengutamakan siswa, karena tujuannya memang memperbaiki proses dan hasil belajar siswa.
  • Cara pengumpulan dan perekaman data jangan sampai terlalu menyita waktu guru, karena jika menyita waktu terlalu banyak, konsentrasi guru dalam mengajar akan terganggu.
  • Metodologi yang diterapkan harus fleksibel atau handal.
  • Masalah yang ditangani harus sesuai dengan kemampuan dan komitmen guru.
  • Guru harus memperhatikan berbagai aturan atau etika yang terkait tugas-tugasnya.
  • Harus mendapat dukungan dari seluruh personal di sekolah tempat guru tersebut mengajar yaitu mempunyai persepsi yang benar tentang PTK dan apa yang ingin dicapai melalui PTK.

Selain hal-hal di atas, kita harus mampu melakukan observasi dan interpretasi data secara tepat dengan memegang komitmen sebagai pengajar.

Wassalamu 'alaikum wr. wb.


Dari berbagai Sumber di Google
EKA IKHSANUDINEKA IKHSANUDIN
Selamat Datang di Blog Pribadi Saya Belajar dan Berbagi. Salam Persahabatan dan Salam Lestari Buana Nusantara dari Karawang, Jawa Barat, Indonesia.
Follow Me : | Google | Facebook | Twitter | Instagram | Youtube |
Terimakasih Sobat, telah berkunjung dan membaca artikel mengenai :
MERENCANAKAN PERBAIKAN PTK
SALAM LESTARI BUANA NUSANTARA
Kampungsawah0703 - Karawang
EKA IKHSANUDIN
EKA IKHSANUDIN
EKA IKHSANUDIN
 
Support : KAMPUNGSAWAH 0703 | EkaIkhsanudin.Net
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Belajar dan Berbagi - All Rights Reserved
BELAJAR DAN BERBAGI - Eka Ikhsanudin
Original Design by Creating Website | Edited by Kompi Ajaib | Blogger by Belajar dan Berbagi