Rapat OPS Jayakerta Sosialisasi BIO UN SD

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Selamat Sore dan Selamat Hari Ibu 2017 teruntuk Ibuku tersayang dan Ibu-Ibu serta Calon Ibu di Seluruh Indonesia. Hari Kamis pagi kemarin, 21 Desember 2017 Forum Operator Sekolah SD Kecamatan Jayakerta mengadakan Rapat Sosialisasi Bio UNSD/MI di Sekretariat FOSJA SDN Kemiri II Kecamatan Jayakerta, Kabupaten Karawang. Walau masih dalam suasana libur Semester 1 (Ganjil) 2017 dan cuaca kadang gerimis, kadang hujan deras ternyata para pejuang data masih saja tetap semangat dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Tetap semangat ya Sobat OPS Jayakerta. Semoga Alloh SWT selalu memberikan kesehatan dan pahala atas kinerja sobat-sobat semua. Aamiin Ya Robbal'alamin.

Rapat OPS Jayakerta Sosialisasi BIO UN SD

Rapat OPS Jayakerta Sosialisasi BIO UN SD dipandu oleh Operator UPTD Pendidikan Jayakerta Kang Yoga Hanggara dan Ketua FOSJA Kang Zahruddin. Walaupun tidak semua Operator bisa hadir pada kegiatan tersebut mungkin karena kesibukan serta suasana sedang berlibur, Alhamdulillah Rapat Sosialisasi Bio UNSD/MI berjalan lancar dan semua perwakilan tiap-tiap Gugus SD hadir.

Rapat OPS Jayakerta Sosialisasi BIO UN SD

Adapun informasi serta point utama dari Kegiatan Sosialisasi BIO UNSD tersebut adalah agar Operator Sekolah segera menginformasikan kepada Guru Kelas VI untuk mengecek kembali biodata siswa Calon Peserta Ujian Sekolah tingkat SD untuk Tahun Pelajaran 2017 / 2018 dan segera memperbaiki jika ada kesalahan atau kekurangan, khususnya pada Nama Lengkap Siswa, Tempat Tanggal Lahir, Nomor Induk Siswa, NISN, Nama Orang Tua (Nama Lengkap Ayah dan Nama Lengkap Ibu) dan lain-lain.

Rapat OPS Jayakerta Sosialisasi BIO UN SD


Jika ada segera lapor ke Operator Sekolah masing-masing agar segera diperbaiki kekurangan tersebut. Adapun untuk pembetulan Nama Lengkap Siswa (jika ada kekurangan), Tempat Tanggal Lahir harus dilengkapi biodata siswa pendukung seperti Foto copy KTP (ayah dan Ibu), fotocopy Akte Kelahiran atau kalau belum punya memakai fotocopy Kartu Keluarga yang masih berlaku dimana ada nama siswa tersebut tercantum di Kartu Keluarga. Karena data tersebut akan di Upload di Verval Peserta Didik di http://vervalpd.data.kemdikbud.go.id.

Rapat OPS Jayakerta Sosialisasi BIO UN SD

Informasi selanjutnya dari Kang Yoga sebagai Operator UPTD Pendidikan Jayakerta adalah Data yang sudah benar dan sudah diperbaiki bisa di buka dan di cek kembali di alamat http://pdun.data.kemdikbud.go.id (login dengan Username dan pasword Dapodikdas sekolah masing-masing). Langkah selanjutnya adalah Buka Menu Peserta UN di bilah menu samping kiri dan lihat kembali data siswa. Kemudian Klik menu Pengaturan Nomor Kursi untuk mengatur nomor urut calon peserta UN, khususnya sekolah yang kelasnya lebih dari satu Rombel (Rombongan Belajar) pilih nomor tingkat kemudian klik ubah dan pada menu sebelah kiri pilih Nomor Urut Rombel kemudian Klik Simpan. Jika sudah di simpan kemudian Klik Menu atas yang ada tulisan Unduh File Peserta UN (Di Download dan di simpan di komputer atau Laptop File nya). Kemudian di Download File tersebut dan di Upload pada website http://biounsdmi.kemdikbud.go.id. Jika belum jelas dan belum paham silahkan hubungi Operator UPTD Pendidikan Kecamatan Jayakerta hehehe.

Demikian postingan singkat hari ini tentang Rapat Sosialisasi Bio UNSD/MI. Mohon maaf apabila ada kekurangan dan kesalahan baik dalam tulisan maupun kata-kata. Selamat Memperingati Hari Ibu Nasional 2017. Salam Lestari Buana Nusantara.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
EKA IKHSANUDINEKA IKHSANUDIN
Selamat Datang di Blog Pribadi Saya Belajar dan Berbagi. Salam Persahabatan dan Salam Lestari Buana Nusantara dari Karawang, Jawa Barat, Indonesia.
Follow Me : | Google | Facebook | Twitter | Instagram | Youtube |
Terimakasih Sobat, telah berkunjung dan membaca artikel mengenai :
Rapat OPS Jayakerta Sosialisasi BIO UN SD
SALAM LESTARI BUANA NUSANTARA
Kampungsawah0703 - Karawang
EKA IKHSANUDIN
EKA IKHSANUDIN
EKA IKHSANUDIN
 
Support : KAMPUNGSAWAH 0703 | EkaIkhsanudin.Net
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Belajar dan Berbagi - All Rights Reserved
BELAJAR DAN BERBAGI - Eka Ikhsanudin
Original Design by Creating Website | Edited by Kompi Ajaib | Blogger by Belajar dan Berbagi